PENGARUH KEBIJAKAN HARGA ECERAN TERTINGGI (HET) BERAS TERHADAP LAJU INFLASI BERAS DI SULAWESI SELATAN

Andi Tiara Putri Marasanti, Rahim Darma, Letty Fudjaja

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebijakan harga eceran tertinggi untuk pengecer beras yang dirilis oleh Menteri Perdagangan pada September 2017 terhadap laju inflasi beras, terutama di Provinsi Sulawesi Selatan. Penelitian ini menggunakan tiga kota yang dianggap mewakili Sulawesi Selatan dalam menghitung laju inflasi: Kota Makassar, Kota Pare-pare dan Kabupaten Bone. Semua variabel dianalisa menggunakan Regresi Linier Berganda. Variabel-variabel tersebut adalah stok beras, margin harga beras, nilai tukar riil, dan tingkat inflasi dari masing-masing daerah. Data diambil dari April 2016 hingga Desember 2018 dan menggunakan estimasi month-to-month. Kesimpulannya, kebijakan tersebut secara positif meningkatkan laju inflasi. Hal tersebut dibuktikan oleh 4 dari 6 persamaan yang secara harfiah dijelaskan oleh nilai variabel dummy tiap persamaan. Oleh karena itu, pemerintah harus mengevaluasi kembali kebijakan ini sehingga tingkat inflasi dapat dipertahankan di bawah target inflasi tahunan. Kata Kunci: harga eceran tertinggi; kebijakan harga beras; inflasi beras.

Full Text:

PDF

References


Abdullah, Ashar. 2017. Penetapan HET Beras Tidak Cocok di Sulsel. http://rakyatsulsel.com/penetapan-het-beras-tidak-cocok-di-sulsel.html, diakses pada hari Senin, 21 Januari 2019 di Makassar.

Achsani. Noer Azam. 2009. Keterkaitan Inflasi dengan Nilai Tukar Riil: Analisis Komparatif Antara ASEAN+3, Uni Eropa, dan Amerika Utara. https://e-journal.unair.ac.id/JEBA/article/view/4240, diakses pada hari Rabu, 30 Januari 2019 di Makassar.

Ade. 2018. Harga Beras Melonjak, Ini Penyebabnya. http://parepos.fajar.co.id/2018/01/harga-beras-melonjak-ini-penyebabnya/, diakses pada hari Senin, 28 Januari 2019 di Makassar.

Andri, Yustinus. 2018. Operasi Beras Harus Dirombak, Masyarakat Lebih Suka Beras Premium Bawah. https://ekonomi.bisnis.com/read/20180925/99/841847/operasi-beras-harus-dirombak-masyarakat-lebih-suka-beras-premium, diakses pada hari Rabu, 24 Januari 2019 di Makassar.

Azwar. 2016. Harga Beras di Makassar Sudah Rp 280 Ribu Satu Karung. https://celebesonline.com/2016/12/24/55080/harga-beras-di-makassar-sudah-rp-280-ribu-satu-karung/, diakses pada hari Senin 21 Januari 2019 di Makassar.

Badan Pusat Statistik. 2017. Konsumsi Beras di Indonesia. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2018/01/12/inilah-perbandingan-produksi-dan-konsumsi-beras-nasional, diakses pada hari Minggu, 4 November 2018 di Makassar.

Food and Agricultural Organization (FAO). 2017. Food Price Monitoring and Analysis: International Rice Prices Continued to Increase in June. http://www.fao.org/giews/food-prices/international-prices/detail/en/c/992158/, diakses pada hari Sabtu, 2 Februari 2019 di Makassar.

Ghozali, Imam. 2013. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS: Edisi Ketujuh. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Gujarati, Damodar. 2003. Basic Econometrics. New York: McGraw-Hill.

Ibrahim. Supriadi. 2018. Stok Beras di Kabupaten Bone Aman Hingga Akhir 2018. https://makassar.sindonews.com/read/3829/4/stok-beras-di-kabupaten-bone-aman-hingga-akhir-2018-1516010501, diakses pada hari Senin, 29 Januari 2019 di Makassar.

Maulida, Annisa. 2018. Konsumsi Masyarakat Mulai Bergeser ke Beras Premium. https://industri.kontan.co.id/news/konsumsi-masyarakat-mulai-bergeser-ke-beras-premium, diakses pada hari Senin, 21 Januari 2019 di Makassar.

Santoso, Singgih. 2000. SPSS: Buku Latihan Statistik Parametrik. Jakarta: Elex Media Komputindo.

Siahaan, David Michael. 2018. Analisis Variasi Harga Beras di Tingkat Petani dengan Penetapan Harga Eceran Tertinggi (HET) Beras (Kasus: Desa Melati II, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai). Medan: Universitas Sumatera Utara.

Susilowati, Sri H. 2018. Perdagangan Antarpulau Beras di Provinsi Sulawesi Selatan. http://ejurnal.litbang.pertanian.go.id/index.php/akp/article/view/8507, diakses pada hari Minggu, 27 Januari 2019 di Makassar.

Syamsurijal. 2008. Pengaruh Produksi Beras, Stock Beras Dan Infrastruktur Jalan Dan Jembatan Terhadap Inflasi Di Sumatera Selatan. Palembang: Prodi Ekonomi Pembangunan, Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya, Provinsi Sumatera Selatan.




DOI: http://dx.doi.org/10.20956/hajsa.v1i1.1800

Refbacks

  • There are currently no refbacks.