Relaksasi Hypnobirthing Terhadap Tingkat Kecemasan Ibu Hamil Primigravida Trimester III
Abstract
Ibu yang sedang mengalami kehamilan dan ingin melahirkan secara normal, dituntut tidak hanya harus siap secara fisik tetapi juga harus siap secara mental. Hampir semua wanita hamil primigravida mengalami kekhawatiran, kecemasan dan ketakutan baik selama hamil, saat menghadapi persalinan maupun setelah persalinan. Wanita hamil akan memiliki pikiran yang mengganggu sebagai pengembangan reaksi kecemasan terhadap cerita yang diperolehnya. Penelitian ini bertujuan menilai perbedaan tingkat kecemasan ibu hamil primigravida trimester III terhadap relaksasi hypnobirthing dalam menjelang persalinan. Jenis penelitian quasi eksperimen (eksperimen semu). Rancangan penelitian yang digunakan adalah Non-Randomized Control Group Pretest Posttest Design, terdapat dua kelompok yang dipilih tidak secara acak. Diperoleh 5 wanita hamil dengan intervensi hypnobirthing dan 5 wanita hamil yang minat tanpa intervensi hypnobirthing. Hasil penelitian skor kecemasan tertinggi terdapat pada skor kecemasan I (pretest) yaitu sebanyak 0,966 dan terendah terdapat pada skor kecemasan II (posttest) dengan nilai 0,005. Hal ini menunjukkan bahwa terjadi penurunan kecemasan setelah dilakukan relaksasi hypnobirthing terhadap kecemasan ibu hamil primigravida trimester III.
Keywords
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.35317/hajom.v2i1.2668
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Published By
Midwifery Department, Graduate School, Hasanuddin University
Office : Jl. Perintis Kemerdekaan Km.10, Graduate School, Hasanuddin University,
Tamalanrea, Makassar, South Sulawesi, 90245 View on Google Maps
Email : hasanuddinmidwifery@gmail.com